Gudang Burung - Sebuah danau di Tanzania dilaporkan bisa membunuh sekaligus mengubah hewan menjadi patung. Danau yang memiliki nama Danau Natron tersebut memiliki senyawa kimia berbahaya yang dapat mengubah apapun yang tercebur ke dalamnya menjadi kapur.
Selain memiliki suhu hingga 60 derajat celcius, Danau Natron juga memiliki kumpulan senyawa kimia bernama natron. Oleh sebab itulah danau ini dinamakan Danau Natron. Demikian seperti dilansir dari Softpedia, Jumat (4/10/2013).
Senyawa kimia bernama natron ini terkumpul di danau secara alami dan tercampur dengan sodium karbonat dalam jumlah banyak serta sedikit sodium biokarbonat. Campuran senyawa inilah yang menyebabkan benda apapun yang tercelup di air danau dalam waktu yang cukup lama akan mati dan berubah menjadi kapur.
Foto di atas adalah karya fotografer Nick Brandt yang berhasil mengabadikan kematian seeokor burung Flamingo di Danau Natron. Flamingo itu cukup beruntung, pasalnya banyak bangkai burung lain yang mati dalam keadaan yang mengenaskan.
0 komentar:
Posting Komentar