Kenari merupakan burung jenis finch yang di import dari luar dan bukan merupakan burung asli indonesia. Sudah cukup lama burung ini masuk ke indonesia, dengan berkembangnya penangkaran dari banyaknya para breeder/peternak lokal di indonesia,burung ini sudah familiar di pecinta burung kicauan. Bahkan tidak sedikit bagi para pecinta kicau yang awalnya hanya menikmati suaranya berpindah job menjadi peternak atau petani kenari. Dikarenakan burung ini sepertinya sedang naik daun setelah tenggelamnya harga lovebird yang sekarang turun di pertengahan tahun 2013 ini. Banyak kenari import jenis yorkshire yang dikawin silangkan dengan jenis-jenis kenari lokan untuk mendapatkan kemiripan jenis gen demi mendapatkan turunan yang mirip dengan yorkshire itu sendiri. Bagi para pecinta burung pasti tau sendiri untuk mendapatkan yorkshire murni pasti mahal harganya bahkan dengar harga palin murah harga yorkshire DKB import saja minimal 3juta unuk harga betina dan 4jt untuk yang jantan. Bagaimana tidak tergiur?jika 3jt sudah harga paling murah,berapa ya kira-kira harga yorkshire yang sudah bunyi? . Maka dari itu sekarang banyak penangkar lokal yang ingin medapatkan turunan dari yorkshire itu sendiri, paling tidak bisa buat obat nyidam yorkshire kan bisa dapetin jenis f1ys,f2ys,f3ys dst.
Tapi banyak sekarang peternak yang bingung meyebutkan apa nama hasil dari silangan yang mereka tangkarkan. Bahkan bisa jadi pendapat yang berbeda dengan menyebut F1 lokal,f1ys hahahaha bikin bingung saja ya. Sedikit pengetahuan saja untuk mengtahui apa nama turunan mari kita bahas bareng-bareng biar tidak salah kaprah dalam hal penyebutanya. Kasian jika pemula di kibulin sama pedagang nakal, niat mau cari seneng malah ketipu duluan,sakit dong hatinya.
Yuk mari cussss ke hasil dari kawin silangan untuk menyebutkan nama-nama turunan
lokal vs lokal = lokal
Af vs Af = lokal / biasa disebut loper atau lokal super
lokal vs yorkshire = f1ys
Af vs yorkshire = f1ys
f1ys vs yorkshire = f2ys
f2ys vs yorkshire = f3ys
f3ys vs yorkshire = f4ys dan seterusnya hasil silangan meningkat jika dikawinkan dengan yorkshire
yorkshire vs yorkshire = yorkshire lokal. jadi namanya ys lokal itu kawin silang antara yorkshire import vs yorkshire import yang dikawinkan peternak lokal di indonesia sendiri.
Untuk kawin silang antara
f1ys vs lokal = Af super
f2ys vs lokal = Af super
f3ys vs lokal = Af super
f1ys vs Af = Af super
f2ys vs Af = Af super
f3ys vs Af = Af super
f1ys vs f2ys vs f3ys = Af super
Meskipun sama-sama Af super tapi dari segi harga berbeda-beda tergantung dari trah silanganya,jadi untuk harga tergantung kualitas dan hasil silanganya.
contoh :
Af super silangan dari f1ys vs f1ys lebih murah dibanding Af super silangan f3ys vs f3ys,hal itu sdah wajar dan pasti. jadi jika ada ingin membeli Af super untuk mencocokan harga bisa ditanyakan hasil silanganya terlebih dahulu.
walaupun body besar dan bagus pun namanya tetap Af super dikarenakan tidak dikawinkan dengan gen yang murni dari darah yorkshire.
untuk F1 lokal itu hasil silang pertama yang dilakukan di indonesia,bagi saya tidak ada nama F1 lokal /F2 lokal. sebutan tetap sama saja lokal / Af.
Mungkin bagi para kicau mania yang kurang setuju bisa kasih komentar apabila ada salah penyebutan hasil silangan yang saya postingkan asal ada dasar-dasar yang jelas,supaya penulis bisa meninjau ulang.
Semoga bermanfaat ,
0 komentar:
Posting Komentar