Gudang Burung - Ilmuwan mengatakan bahwa burung kecil dan serangga bisa merespon serta melihat informasi ketimbang hewan yang lebih besar. Ini menandakan burung bisa bereaksi lebih cepat dengan cara kabur ketika ada serangan dari predator yang lebih besar.
Dilansir BBC, Senin (16/9/2013), studi menunjukkan, burung seolah memiliki kemampuan slow-motionsaat ada predator yang hendak menyerang burung. Ilmuwan dalam studinya mengungkapkan, burung kecil dan serangga bisa melihat lebih banyak informasi dalam satu detik dibandingkan hewan besar seperti gajah.
"Kemampuan untuk melihat waktu pada skala yang sangat kecil mungkin menjadi perbedaan antara hidup dan mati bagi organisme yang bergerak cepat seperti predator dan mangsa mereka," ungkap Kevin Healy di Trinity College Dublin (TCD), Irlandia.
Ilmuwan juga meneliti makhluk hidup, seperti manusia yang memiliki kemampuan memahami informasi visual lebih cepat apabila terlatih, misalnya atlet olahraga. Atlet olahraga seperti penjaga gawang yang berpengalaman bisa lebih cepat membaca gerakan lawan serta bola.
Menurut Andrew Jackson, peneliti TCD, kecepatan menangkap informasi visual juga dipengaruhi dengan usia. "Orang yang lebih muda bisa bereaksi lebih cepat ketimbang orang tua dan kemampuan ini akan menurun dengan bertambahnya usia," tutur peneliti.
Studi ini dipublikasikan dalam jurnal Animal Behaviour. Tim melihat variasi pengamatan di berbagai hewan. Ilmuwan mengumpulkan data dari tim lainnya yang menggunakan teknik yang dinamakan 'critical flicker fusion frequency', yang mengukur kecepatan mata dalam memproses cahaya.
0 komentar:
Posting Komentar